Berbagi Kebahagiaan, Gardu Santuni Anak Yatim Se Kecamatan Rubaru

Berbagi Kebahagiaan, Gardu Santuni Anak Yatim Se Kecamatan Rubaru
Acara Santunan Yatim Oleh GARDU

SUMENEP | Forumkota.com – Gerakan Pemuda Desa Duko (GARDU) berbagi kebahagiaan dan keberkahan dibulan Ramadhan dengan menyantuni anak yatim se Kecamatan Rubaru, Kabupaten Sumenep, Minggu (16/04).

Selain menyantuni anak Yatim, GARDU juga membagikan takjil gratis.

Berbagi Kebahagiaan, Gardu Santuni Anak Yatim Se Kecamatan Rubaru

Acara ini rutin dilaksanakan oleh GARDU setiap tahun di bulan ramadhan.

Ketua Umum GARDU Obib menyampaikan, santunan diberikan kepada sejumlah 50 anak yatim yang berada di wilayah Se Kecamatan Rubaru.

“Ini merupakan wujud kepedulian dan rasa sayang kami serta berbagi kebahagiaan kepada mereka dan anak yatim ini sangatlah perlu untuk diperhatikan,” ungkapnya.

Ditempat yang sama, Raifiqi, selaku ketua Panitia dalam acara tersebut meyampaikan, kegiatan ini merupakan acara rutinitas GARDU setiap Bulan puasa.

Dimana acara ini adalah bentuk syukur sekaligus wujud komitmen Gerakan Pemuda Desa Duko untuk hadir di tengah masyarakat sebagai tonggak untuk membatu beban ekonomi keluarga yatim piatu.

” Mudah-mudahan ini dapat memberikan manfaat dan membawa keberkahan untuk semua. Dan kami berencana akan lebih meningkatkan kembali kegiatan ini dan berkesinambungan,” tukasnya.

Tinggalkan Balasan