Polres Sumenep Beberkan Kronologi Pria Yang Tewas Dihujani Peluru

Polres Sumenep Beberkan Kronologi Pria Yang Tewas Dihujani Peluru
Photo: AKP, Widiarti, SH., Kasi Humas Polres Sumenep

Sumenep | forumkota – Kepolisian Resort (Polres) Sumenep, Madura, Jawa Timur, membeberkan kronologi tewasnya seorang pemuda yang diduga begal akibat ditembak polisi, Minggu, 13 Maret 2022.

Pria yang tewas akibat ditembak polisi hingga berulang kali tersebut diketahui berinisial H, warga Desa Gadu Timur, Kecamatan Ganding, Kabupaten setempat.

Kasi Humas Polres Sumenep AKP Widiarti memaparkan, pristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 16.30 WIB., di Jln. Adirasa, Desa Kolor, Kecamatan Kota, Sumenep.

Saat itu, menurut Widi sapaan karibnya, pemuda tersebut menodongkan senjata tajam kepada salah seorang perempuan di jalan tersebut.

Mendengar informasi tersebut, tim Resmob Polres Sumenep langsung bergerak menuju ke lokasi. Setibanya di lokasi, polisi lalu mengeluarkan beberapa kali tembakan peringatan.

“Karena tak diindahkan, akhirnya oleh petugas dikasi tembakan terukur, dan pelaku ini dapat dilumpuhkan oleh petugas,” demikian kata widi.

Namun sebelum perjalanan menuju rumah sakit, H sudah dinyatakan meninggal dunia. “Memang betul apa yang disampaikan oleh pihak keluarga, pelaku memang dalam pengaruh miras,” tandasnya.

Sebelumnya, beredar sebuah video di berbagai platforn media sosial (medsos) khususnya di group wathsap, seorang pria memakai helm dihujani tembakan secara bertubi-tubi.

Belum diketahui pasti si pria berjaket hitam dan menggunakam helm itu ditembak.

Bahkan pria dalam video tersebut, meski sudah tersungkur masih saja ditembaki. Bahkan netizen menghitung suara tembakan sebanyak 15 kali. Duraso video yang beredar hanya 0.26 detik.

Dalam video itu wajah penembak tidak terekam kamera.

Warganet menghitung, suara dalak tembakan itu sebanyak 15 kali. (Ndr/Bas)

Example 325x300

Tinggalkan Balasan